Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs Bio-Kristi
You are here1922 / 1922
1922
Fred Shuttlesworth
Fred Lee Robinson dilahirkan di Mont Meigs, Alabama, pada tanggal 18 Maret 1922. Ibunya, Alberta Robinson, kemudian menikah dengan William Shuttlesworth, seorang petani. Fred bekerja sebagai buruh dan sopir truk sebelum akhirnya ia lulus dari Universitas Selma (1951) dan Universitas Negeri Alabama (1952). Tahun 1953, Fred Shuttlesworth menjadi seorang pendeta di Gereja Baptis Bethel.
Pada bulan Mei 1956, Shuttlesworth mengadakan Gerakan Kristen Alabama untuk Hak Asasi Manusia (Alabama Christian Movement for Human Rights -- ACMHR).
Pandita Ramabai
Karya Pandita Ramabai, pendiri Mukti Mission di Kedgaon,wilayah Poona,India,dan penerjemah Alkitab ke dalam bahasa Marathi, menjadi momen penting dalam sejarah spiritual India. Dia dianggap oleh banyak orang sebagai salah satu wanita hebat di India pada abad ke- 19, tetapi hidupnya terus berlanjut dengan baik hingga abad ke-20, dan pengaruh dari hidupnya itu terus berlangsung. Pada kenyataannya, misi interdenominasinya yang tetap buka siang dan malam bagi para wanita dan anak-anak yang memerlukan bantuan, disebut sebagai salah satu contoh terbaik tindakan kekristenan. Sejak Pandita mendirikannya, Mukti Mission telah menjadi lampu penunjuk jalan kepada Tuhan. Nama Mukti berarti "Pembebasan dan Keselamatan", dan arti itu terus hidup di dalamnya -- membebaskan para janda, yatim piatu, dan para gadis dari kasta rendah dari kejahatan pernikahan di bawah umur, prostitusi, penelantaran, dan tekanan agama.